Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark iPhone dengan Mudah

Ada cukup banyak jenis smartphone yang saat ini dijual dan digunakan oleh banyak orang di seluruh dunia. Mungkin untuk jumlah pengguna Android lebih banyak dibandingkan dengan pengguna Apple. Namun, keduanya sama-sama memiliki kelebihan dan juga kekurangan ketika para pengguna menggunakannya. Bahkan untuk penggunaan aplikasi sendiri, keduanya juga sama-sama memiliki persamaan di mana bisa mendownload sejumlah aplikasi-aplikasi yang cukup menghibur.

Download TikTok Menggunakan iPhone

Dari sekian banyaknya aplikasi yang mampu memberikan hiburan bagi siapa saja pengguna smartphone, salah satu jenis aplikasi yang bisa Anda gunakan adalah TikTok. Setelah Instagram, aplikasi TikTok sendiri memang menjadi salah satu aplikasi yang cukup memberikan hiburan. Di mana aplikasi ini sendiri adalah aplikasi yang memberikan berbagai tayangan video dari berbagai Negara dan dari siapa pun yang menguploadnya dari akun TikTok yang mereka miliki.

Ada sejumlah fitur yang disediakan oleh aplikasi TikTok sendiri ketika Anda akan menyimpan berbagai video yang sudah Anda tonton. Ada fitur simpan dan juga ada fitur love yang tetap tersimpan pada akun TikTok yang Anda miliki. Namun, beberapa fitur ini hanya bisa digunakan ketika Anda membuka aplikasinya saja. Padahal, terkadang ketika kita bepergian atau berpindah tempat, sinyal yang kita miliki tidak stabil sehingga kesulitan untuk membuka video yang pernah kita simpan dalam aplikasi. Lalu, bagaimana caranya untuk tetap bisa melihat video yang kita simpan?

Temukan Solusi Download Video TikTok di iPhone

Tentu solusi yang bisa diakukan adalah menyimpannya ke dalam perangkat atau smartphone. Namun, bagaimanakah cara untuk menyimpan video tersebut ke dalam smartphone kita apalagi bagi pengguna iPhone? Untuk Anda yang merupakan pengguna iPhone, maka simaklah sebagian cara download video TikTok tanpa watermark sebagai berikut ini:

  • Pertama, salin link video TikTok yang Anda inginkan. Caranya dengan memilih menu share, kemudian salin link.
  • Jika sudah, buka Safari iPhone kemudian buka website snaptik. Website inilah yang akan membantu Anda untuk mendapatkan video yang diinginkan.
  • Jika sudah membuka website tersebut, masukan link video TikTok yang sebelumnya sudah Anda salin.

Nantinya, video yang Anda download ini akan secara otomatis tersimpan pada aplikasi โ€œFileโ€ iPhone. Anda bisa memilih telusuri, kemudian di iPhone Saya atau iCloud Drive. Kemudian pilih menu di bagian kiri bawah layar dan pilih simpan video. Selain cara ini, ada cara lain yang bisa dilakukan untuk download video yang Anda inginkan di TikTok bahkan tanpa adanya watermark yang biasanya mengganggu.

  • Bukalah aplikasi TikTok dan pilihlah video yang akan Anda download.
  • Kemudian, pilih tombol share, lalu pilih juga menu foto live
  • Jika sudah dipilih, maka tunggulah hingga proses konversi foto live yang sebelumnya dipilih ini selesai.
  • Jika prosesnya sudah selesai, maka langsung buka galeri foto yang ada di iPhone Anda.
  • Kemudian, buka foto live yang akan menampilkan sebuah video yang Anda download.
  • Pilih menu berbagi di bagian kiri bawah, kemudian pilih simpan versi video.
  • Tentunya jika mengikuti langkah-langkah ini, maka video yang Anda download sudah tersimpan di galleri iPhone Anda bahkan tanpa adanya watermark.

Itulah sebagian cara yang bisa Anda lakukan ketika ingin memiliki salah satu video yang ada di TikTok untuk disimpan di gallery smartphone yang dimiliki khususnya bagi pengguna iPhone. Jadi, yuk download video yang kamu suka sekarang juga!