Khasiat Bawang Putih yang Baik Untuk Menurunkan Kolesterol

Pastinya semua orang Indonesia tahu apa itu bawang putih, terutaman Anda para ibu rumah tangga. Hal ini dikarenakan bawang putih ini menjadi salah satu bumbu wajin yang harus tersedia di dapur. Setiap masakan akan kurang lengkap jika tidak menggunakan bahan pelengkap yang satu ini. Namun tahukah Anda selain untuk masakan, bawang putih juga bagus untuk kesehatan loh.

Bawang putih sendiri merupakan jenis kelompok tanaman yang mengandung banyak nutrisi yang berguna bagi tubuh.Kandungan yang ada di dalam bawang putih yaitu vitamin, zat besi, selenium, fosfor dan berbagai nutrisi lainnya.Oleh sebab itu, khasiat bawang putih sudah tidak diragukan lagi.Salah satu khasiat dari bawang putih yaitu dapat menurunkan kadar kolesterol total dan LDL dalam darah.

Khasiat tersebut berasal dari kandungan allicin yang ada di dalam bawang putih. Allicin ini hanya akan diproduksi oleh bawang putih ketika siungnya dipotong, ditumbuk, atau dihancurkan dengan cara di kunyah. Sehingga khasiat tersebut akan terasa jika Anda memakan lansung bawang puti tersebut dalam bentuk mentah. Allicin ini juga dapat mengendalikan tekanan darah sistolik dan distolik dalam tubuh.

Selain itu bawang putih juga mengandung polisulfida yang bekerja memperlebar pembuluh darah sehingga menunrunkan tekanan darah.Penelitian juga menunjukkan bahwa bawang putih ini memiliki efek kardioprotektif yaitu dapat menjaga kesehatan jantung.